Rabu, 28 Oktober 2015

Memesan Tiket ke Balikpapan

Dua pekan sebelum Musyawarah Nasional Hidayatullah di Balikpapan digelar pada 7-10 Nopember 2015, Ustadz Usman Palese, salah seorang pendiri Hidayatullah, telah memesan tiket pesawat untuk hadir di perhelatan akbar lima tahunan tersebut.

Meski usianya sudah tak lagi muda, tubuhnya sudah amat lemah karena sakit yang dideritanya, dan selera makan sudah amat menurun, namun semangat beliau untuk bertemu saudara-saudara seperjuangan dari seluruh Indonesia tetap membara.

Ketika itu, beliau menghubungi Ust Wahyu Rahman, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Hidayatullah Depok, meminta tolong agar segera dibelikan tiket pesawat ke Balikpapan.

"Beliau minta berangkat tanggal 4 (Nopember)," cerita Ust Wahyu Rahman.

Namun, belum sempat tiket itu dibelikan, tiket lain telah juga datang kepada beliau, yakni tiket menuju balik papan yang sesungguhnya. Tiket menuju Allah SWT. Beliau menghembuskan nafas terakhir pada Selasa dini hari (27/10) di Rumah Sakit Cibinong, Bogor, Jawa Barat.

Selamat jalan Ustad! Semoga segala perjuanganmu menjadi sebab kecintaan Allah SWT kepadamu, dan Allah SWT memasukkanmu ke dalam Surga-Nya bersama para syuhada pembela agama-Mu. Amin.